Global News World : Jakarta - Jenazah pimpinan Majelis Rasulullah, Habib
Munzir Almusawa, tiba di rumah duka, di komplek Liga Mas, Pancoran,
Jakarta Selatan. Ribuan orang yang sudah menunggu, langsung menyambut
jenazah dengan lantunan doa-doa.
Mobil jenazah dan iring-iringan
dari RSCM sudah tiba di rumah duka sejak pukul 19.00 WIB, Minggu
(15/9/2013). Para jamaah yang mengantar maupun menunggu di rumah
mengenakan baju koko berwarna putih. Sebagian lagi ada yang mamakai
jaket Majelis Rasulullah berwarna hitam.
Di rumah sakit, sempat
terlihat ustad Solmed memberikan doa. Menurut penasihat Majelis
Rasulullah, Ustad HM Ashraf Ali, para pejabat mulai dari Wapres Boediono
dan menteri akan datang untuk melayat.
Membludaknya pelayat di
rumah duka, membuat pihak keluarga membatasi jumlah yang masuk ke dalam
rumah. Mereka masuk bergantian dengan pelayat lainnya.
Pihak
keluarga juga mengimbau bagi pelayat yang membawa kendaraan agar menaruh
kendaraanya di Masjid Al Munawar yang berjarak sekitar 300 meter dari
rumah duka. Rencananya, Habib Munzir akan disalatkan di masjid tersebut.
detiknews.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar