Senin, 09 September 2013

AS Kembali Tunda Serangan ke Suriah?

Global News World : LONDON – Muncul kabar Amerika Serikat (AS) akan kembali menunda serangannya ke Suriah. Prancis meminta AS menunggu hasil penyelidikan PBB sebelum melancarkan serangan.

“Mengenai permintaan Prancis, kami menghormati setiap pendapat dari sekutu kami,” ujar Menteri Luar Negeri AS John Kerry, seperti dikutip Guardian, Senin (9/9/2013).

“Presiden Barack Obama belum memutuskan (penundaan) ini,” lanjut Kerry.

Bulan lalu, PBB mengirim tim untuk menyelidiki dugaan penggunaan senjata kimia di Suriah. Hasil penyelidikan PBB diperkirakan diumumkan secepatnya dua minggu ke depan.

Pemerintah AS sendiri sudah yakin rezim Bashar al Assad membantai warganya menggunakan senjata kimia. Negeri Paman Sam itu mengaku telah melakukan penyelidikan tersendiri.

Tuduhan AS tersebut tentunya dibantah Assad. Dalam sebuah wawancara dengan stasiun televisi CBS, Assad menantang AS menunjukkan bukti bahwa pihaknya menggunakan senjata kimia.

“Sama sekali tidak ada bukti saya menggunakan senjata kimia untuk melukai rakyat saya,” ujar Assad.

Sebelumnya, Presiden Barack Obama sempat menunda serangan untuk menunggu persetujuan dari Kongres. Obama takut aksinya menyerang Suriah dianggap tidak konstitusional oleh Kongres.

Okezone.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar