Global News World : HARI kedua karantina Miss World 2013, para kontestan kembali melakukan Sport Competition. Kali ini, mereka dibagi menjadi empat kelompok berdasarkan warna busana yang berbeda untuk beradu ketangkasan.
Kompetisi pertama yang harus dilakukan adalah bertanding bola voli. Dalam pertandingan tersebut, tim kuning yang terdiri dari beberapa negara, seperti Australia, Belanda, Aruba, Malaysia, Nikaragua, dan Slovakia berhasil menjadi pemenang.
Setelah bola voli, kompetisi dilanjutkan dengan lomba mengambil air laut dengan ember, bakiak, dan tarik tambang. Lagi-lagi, tim kuning juga menjadi juara untuk permainan tersebut.
Julia Morley sebagai Chairman Miss World Organization mengaku sangat bangga dengan kekompakan tim dalam kompetisi tersebut.
"Mereka terlihat sangat sporty. Ini luar biasa dan melatih kekompakan mereka juga. Saya sangat bangga dengan kontestan," tutur Julia Morley di Hotel Westin, Nusa Dua, Bali, Selasa (10/9/2013).
Sebagai salah satu kunci kemenangan tim kuning, kontestan Belanda mengaku sangat bangga dengan hal tersebut.
"Sangat menyenangkan, saya memang sangat suka berolahraga. Tim luar biasa sekali," tutup Jacqueline Steenbek.
Okezone.comm
Tidak ada komentar:
Posting Komentar