Selasa, 10 September 2013

Mobil Listrik Kedua Dahlan Masuk Sertifikasi

Global News World : JAKARTA- Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan terlihat sumringah menanggapi proses realisasi mobil listri generasi kedua yang sedang digarapnya.

Saat ini mobil listrik generasi kedua Dahlan Iskan tersebut sudah mencapai tahap perizinan di Kementerian Perindustrian (Kemenperin).

"Sedang diproses di Kemenperin, sekarang dalam proses perizinan," ungkap Dahlan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (10/9/2013).

Dahlan menyebutkan, mobil listrik yang sedang mengalami proses perizinan di Kemenperin ada tiga tipe, yakni tipe bus, tipe MPV premium dan juga tipe sport atau yang disebut Selo.

"Ada bus, ada MPV mewah dan Selo, yang sedang diproses perizinan sertifikasinya," tambah mantan Dirut PLN ini.

Dahlan Iskan mengharapkan, proses perizinan sertifikasi pada mobil listrik generasi kedua ini dapat diselesaikan pada September tahun ini. "Kita harapkan sertifikatnya 20 September selesai," ucapnya.

Tidak hanya itu, pada Oktober 2013 Indonesia terpilih sebagai tuan rumah pagelaran APEC. Di mana, pada APEC kali ini akan diwarnai dengan kehadiran mobil listrik buatan nasional.

Okezone.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar