Selasa, 10 September 2013

SBY: Good News Rupiah Stabil & IHSG Menguat

Global News World : JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menyebutkan bahwa nilai tukar mata uang Rupiah terhadap dolar Amerika Serikat sudah mulai stabil. Presiden pun menuturkan, stabilnya nilai tukar Rupiah sebagai berita baik yang harus segera disampaikan kepada masyarakat.

Selain Rupiah, Presiden juga mengatakan bahwa pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mulai mengalami perbaikan setelah beberapa waktu sebelumnya sempat terpuruk.

"Good news yang dapat saya sampaikan kepada saudara, dua hari ini Rupiah kita stabil, atau menguat tipis, dan saham kita menguat dalam dua hari ini mencapai lima persen," ujar Presiden di Istana Negara, Jakarta, Selasa (10/9/2013).

Untuk itu, menurut Presiden, dengan mulai stabilnya Rupiah dan IHSG yang cenderung menguat membuat posisi Indonesia di Economic Forum meningkat.

"Betul dibandingkan kemarin, berarti lima persen, berarti good news," tuturnya.

Meski demikian, penguatan IHSG dan stabilnya Rupiah dirasa masih harus dijaga serta diwaspadai dampak terburuknya, terlebih jika defisit neraca perdagangan memburuk.

"Sungguh kalaupun ada peningkatan itu ekonomi kita belum aman. Kecuali defisit kita aman dan bulan-bulan ke depan kita perbaiki, ditambah urusan politik seperti Suriah yang menjadi perdebatan internasional," ucap Presiden.

"Agar tekanan ini bisa kita lampaui maka mari kita bekerja good news, all out, dan tidak ada satu hari pun tidak kita gunakan untuk kelola masalah ini sebaik-baiknya," tambahnya.

Okezone.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar