Global News World : NEW DELHI - Pihak keamanan India dilaporkan berhasil menangkap tersangka kedua dalam kasus perkosaan terhadap jurnalis foto di kota Mumbai.
Tindakan cepat kepolisian India ini terjadi atas desakan publik yang
melakukan protes terhadap kekerasan seks yang banyak terjadi di India.
Dilaporkan Associated Press (AP),
Sabtu (24/8/2013), tersangka pertama berhasil ditangkap setelah polisi
menyebar sketsa wajah kelima pelaku ke publik. Diharapkan dari
penangkapan kedua orang tersangka, informasi dapat dihimpun untuk
menangkap tersangka lainnya.
Kondisi sang jurnalis wanita berusia
22 tahun ini dikabarkan sudah stabil setelah mendapat perawatan
intensif dari pihak medis di rumah sakit Jaslok Mumbai.
Insiden
yang dialami oleh perempuan tersebut terjadi di Shakti Mills yang
merupakan bekas pabrik tekstil pada Kamis 22 Agustus 2013 malam waktu
setempat. Pada kejadian itu, jurnalis wanita ini sebenarnya tidak
sendiri, melainkan bersama teman prianya. Namun sang pria harus menerima
pukulan yang dilakukan oleh para pemerkosa itu.
Kasus
pemerkosaan di India memang sudah menjadi isu hangat. Masalah serupa
pernah terjadi di Ibu Kota India, New Delhi tahun lalu. Saat itu seorang
mahasiswa berusia 23 tahun diperkosa saat berada dalam bus. Wanita dan
teman pria yang bersama dengannya mengalami luka serius sehingga
menyebabkan korban tewas.
Akibat dari banyaknya kejahatan seksual
di India, pihak politisi dan juga masyarakat menujukkan rasa kecewa,
malu dan kemarahannya. Mereka berharap ini merupakan kasus terakhir yang
melibatkan kejahatan seksual di negara dengan salah satu populasi
terbanyak di dunia. \
Okezone.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar