Sabtu, 31 Agustus 2013

Penembak di Lokalisasi Saritem Seorang Oknum Polisi

Global News World : BANDUNG- Kapolsekta Andir Kompol Janter Nainggolan membenarkan aksi penembakan yang terjadi di lokalisasi Saritem di RW 7, Kecamatan Andir, Kota Bandung.

Dia menjelaskan, kejadian penembakan dilakukan salah seorang anggota Kepolisian terhadap seorang pengunjung lokalisasi.

“Iya memang ada. Tadi pagi penembakannya pagi sekira pukul 05.30. Bukan anggota polsek (Andir), itu anggota polres (Polrestabes Bandung),” beber Janter, Sabtu (31/8/2013).

Saat ini, kata dia, anggota yang melakukan penembakan terhadap pengunjung lokalisasi tersebut sudah dibawa ke Sie Propam Polrestabes Bandung. Beruntung, korban yang terkena luka tembak tidak tewas dan langsung dilarikan ke RS Kebon Jati yang berjarak sekira 500 meter dari lokasi penembakan.

“Untuk keakuratan data, saya mohon waktu untuk mengecek langsung ke rumah sakit dan polres,” katanya.

Seperti diketahui, pagi tadi warga di lokalisasi Saritem digegerkan dengan suara letusan yang berasal dari suara senjata api di sebuah lapangan yang terletak di RW 7, Kecamatan Andir, Kota Bandung.

Pantauan Okezone, di lokasi terdapat empat titik darah yang dilingkari menggunakan kapur berwarna merah muda. Selain di lokasi, darah tersebut pun kembali terlihat di pintu masuk ke Mapolsekta Andir yang jaraknya hanya 100 meter dari lokasi penembakan.

Okezone.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar