Sabtu, 31 Agustus 2013

Margonda Residence III, Kawasan Pioner di Depok

Global News World : DEPOK - Apartemen Margonda Residence III dinilai sebagai kawasan pioner di Depok. Pasalnya, apartemen tersebut memadukan konsep apartemen modern, hotel modern minimalis dan mall dalam satu lokai (One Stop Living).

Direktur Utama Cempaka Group Teddy Budianto mengatakan kebutuhan konsumen atas hunian hotel di Depok cukup tinggi. Saat ini saja, baru ada satu hotel bintang tiga dengan jumlah kamar masih dibawah 100 kamar.

Hari ini memang dilakukan persmian Hotel santika yang terletak di lantai paling atas apartemen. Hotel tersebut memiliki 122 kamar dengan fasilitas restoran, lobi, meeting rooms, fitness center, swimming pool, WiFi

"Banyak konsumen kami dimana rata-rata pebisnis yang mobile, yang mau sewa apartemen tetapi hanya 3 hari, kan enggak mungkin apartemen bisa begitu. Makanya kami siapkan hotel, kami undang direksi Santika kerjasama direksi hotel, setelah melihat perkembangan kota Depok, Santika pun meminta 3 lantai tertinggi dari apartemen kami untuk hotel, 2 lantai untuk ballroom dan lobi," jelasnya dalam sambutan persemian, Sabtu (31/08/2013).

Dia menambahkan kebutuhan hunian dan investasi Depok terus bertambah. Untuk Apartemen Margonda Residence, kata dia, dari 748 unit yang ditawarkan, kini hanya tersisa 20 unit saja dan sudah 100 apartemen yang ditempati.

"Begitu laku, kami bangun 4 dan 5. Sebulan lalu Margonda Residence IV sudah topping off, dan itupun sudah laku 90 persen. Margonda Residence V sampai sekarang belum bangun baru tempat parkirnya saja, tetapi sudah laku 50 persen, dari 750 unit," kata Teddy.

Okezone.com

1 komentar:

  1. Itu margonda residence dari thn 2016 janji 2thn kedepan bisa naik dari ppjb ke ajb

    Kemarin saya datangin 2018 berubah lagi ktnya butuh 2- 3 thn lgi hanya utk naik ke ajb ... thn 2020 .. gila apa developernya ,jd sy harus nunggu sampai thn 2020 hanya utk menunggu 6 thn hanya untuk naik ke ajb dan harus bayar lagi ?? Terlalu banyak pengeluaran tapi minim sekali pemasukannya
    Ini maksudnya apa mempermainkan atau mempersulit konsumen ??

    Tolong tahun ini pihak margonda menepati janjinya seperti motto yg saya baca di broshur "KAMI MEMBERIKAN BUKTI BUKAN JANJI"

    BalasHapus